Posts

Showing posts from March 31, 2010

IRAN, NUKLIR DAN SUPREMASI DUNIA

Image
SENTIMEN IDEOLOGIS DALAM “PERANG NUKLIR” AS-IRAN* Judul Buku : Perang Nuklir? Penulis : Muhammad Alcaff Penerbit : Zahra Publishing House, Jakarta Tahun Terbit : I, September 2008 Tebal Halaman : 208 halaman Peresensi : Mustatho’ Tidak banyak kebijakan luar negeri yang menimbulkan kemarahan dan emosi di Amerika Serikat seperti yang terjadi dalam hubungan AS dengan Iran. Hubungan AS-Iran yang memburuk sejak revolusi Islam Iran 1979 semakin meruncing dengan kebijakan luar negeri AS di bawah kepemimpinan George W. Bush atas dakwaan pengayaan Uranium Iran untuk program teknologi Pembangkit Nuklir di bawah Presiden Iran Ahmadinejad. Di bawah kepemimpinan Ahmadinejad, Iran menjelma sebagai simbol perlawanan terhadap hegemoni Barat, AS dan kroninya. Ia mengulang fenomena Presiden Republik Indonesia Soekarno pada tahun 1960-an dan Perdana Menteri Malaysia Mahathir Muhammad pada musim 1990-an. Ketiganya berdiri pada visi yang sama, yakni kemandirian pemerintahan dan ketidakterg