SEKOLAH TINGGI AGAMA ISLAM SENGATA (STAIS) KUTAI TIMUR MENCETAK SDM UNGGUL, INOVATIF DAN PROFESIONAL.


Pendidikan yang baik dapat memainkan peranan utama menyiapkan individu menghadapi kehidupan sosial yang berhasil dan produktif. Pendidikan begitu penting bagi individu dan masyarakat. Kepentingannya bukan terbatas pada suatu umat atau masyarakat saja, bukan juga untuk suatu zaman saja, tetapi meliputi semua umat dan masyarakat di segala zaman. Pendidikan yang dapat membawa kepada pertumbuhan individu dan masyarakat secara menyeluruh adalah visi Sekolah Tinggi Agama Islam Sengata (STAIS) kutim.
--------------------------------------------------, Mustatho’, M.Pd.I


Dalam konteks otonomi daerah, pendidikan adalah usaha penyediaan, pemenuhan, serta peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) sesuai dengan potensi daerah yang ada. Dalam konteks Kutai Timur pendidikan mengandaikan mempunyai karakter khas sesuai dengan potensi SDM dan SDA yang ada di Kutai Timur. Sebangun sejalan dengan spirit otonomi daerah ini, penyelenggaraan pendidikan bermutu di tingkatan perguruan tinggi merupakan pintu masuk bagi kemajuan daerah. Maka sinergitas antara pemerintah Kutai Timur sebagai pemegang kebijakan dan pihak institusi kampus sebagai penyelenggara menjadi kata kunci perkembangan dan kemajuan pembangunan yang diharapkan.

Sinergitas antara Perguruan Tinggi dan pemerintah, dalam hal ini Sekolah Tinggi Agama Islam Sengata (STAIS) kutim dengan Pemda Kutai Timur telah berjalan harmonis selama tiga tahun terakhir. Hal ini patut diapresiasi dan menjadi percontohan bagi kabupatean/ kota lainnya. STAIS berdiri dan menyelenggarakan pendidikannya berdasar SK Dirjen Pendis Depag RI Nomor: Dj.I/177/2007 tanggal 20 April 2007. Sampai pada tahun akademik 2008/2009 STAIS mempunyai 220 mahasiswa, yang terdiri dari 4 kelas regular (pagi/sore) dan 3 kelas weekend. Pada tahun ketiganya ini, tahun akademik 2009/2010 Sekolah Tinggi Agama Islam Sengata (STAIS) Kutim kembali membuka pendaftaran calon mahasiswa baru.

Kehadiran Sekolah Tinggi Agama Islam Sengata (STAIS) kutim di tengah-tengah masyarakat Kutai Timur merupakan salah satu upaya memberikan jawaban atas keinginan pemerintahan kutai Timur dan masyarakat Kutai Timur pada umumnya guna menyediakan Sumber daya manusia yang unggul, inovatif dan professional, memiliki integritas moral dan intelektual yang berwawasan ke-indonesiaan sekaligus kemoderenan.

Pemerintah Kutai Timur, melalui Sekolah Tinggi Agama Islam Sengata (STAIS) kutai timur, memberikan peluang dan kesempatan kepada putra-putri Kutai Timur dan daerah kabupaten lainnya seperti Bontang, Berau, Bulungan, Samarinda dst. untuk melanjutkan jenjang pendidikan pada perguruan Tinggi secara gratis, baik BOP, SPP maupun uang gedung. “Di tengah tingginya biaya pendidikan, kesempatan ini adalah kesempatan emas yang mesti dimanfaatkan secara baik. Di samping gratis, mahasiswa yang berprestasi juga berpeluang mendapat beasiswa” ungkap ketua panitia Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) STAIS tahun akademik 2009/2010, Dr. H.M Ilyasin.

Pada tahun akademik 2009/2010 ini, Sekolah Tinggi Agama Islam membuka Penerimaan calon mahasiswa baru untuk jurusan tarbiyah dengan program studi Pendidikan Agama Islam (PAI). Dengan pilihan kelas regular (Pagi/Sore) dan weekend. Calon mahasiswa apabila dinyatakan diterima dapat memilih salah satunya. “Untuk menjaring guru-guru Agama Islam yang belum mempunyai sertifikat pendidik dan bagi mereka yang bekerja, kelas weekend menjadi alternative, selain kelas regular (pagi/sore) yang berisi mahasiswa yang bisa concern pada pembelajaran secara wajar”. Imbuh ketua panitia dalam sosialisasi pembukaan penerimaan calon mahasiswa baru STAIS tahun akademik 2009/2010, Senin (20/04) di kampus STAIS.

Penerimaan mahasiswa baru STAIS tahun akademik 2009/2020 di buka mulai tanggal 20 April-30 Juli 2009. Pendaftaran dapat dilakukan di kampus STAIS Kutai Timur Jl. APT Pranoto No. 1 RT 13 Singakarta, Sengata Utara, Kutai Timur telp. 0549-5505855 pada tiap hari kerja.

Comments

Anonymous said…
Mustatho'

Blogwalking... kayaknya enak juga kehidupan di senggata .. kutai..

disana jadi dosen apa ?

salam kenal

Popular posts from this blog

SOAL UJIAN TENGAH SEMESTER (UTS) PSIKOLOGI PENDIDIKAN

SOAL UTS Ushul Fiqih